Assalamualaikum ^^
Kali ini saya akan memposting tugas dari Mata Kuliah pengantar Teknologi Informasi… Postingan kali ini merupakan resume dari pertemuan pertama pada tanggal 22 Agustus kemarin.. Ya udah gak perlu basa basi lagi.. cekidot =D
Pengantar Teknologi Informasi
Hal pertama yang perlu diketahui adalah definisi dari DATA… apa itu data?? Data itu adalah kumpulan fakta dari dunia nyata yang di perlukan sebagai raw material atau bahan mentah yang nanti akan di olah. Data mempunyai banyak jenis yaitu audio atau suara, video, gambar dan teks. Dan berikut ini adalah definisi DATA yang formal yaitu Representasi fakta dunia nyata yang mewakili suatu objek yang direkam dalam bentuk angka, huruf, simbol, teks, gambar, bunyi, atau kombinasinya.
Selanjutnya setelah data, kita mengenal informasi… Apa sich INFORMASI itu?? Informasi adalah data yang terstruktur dan berhubungan yang memiliki makna. Jadi sebuah data akan di olah untuk menghasilkan sebuah informasi yang memiliki arti bagi seseorang.
Lalu beralih pada Knowledge atau bahasa Indonesianya adalah pengetahuan. Pengetahuan adalah hasil dari memahami sebuah informasi. Jadi hubungan antara Data, Informasi dan pengetahuan adalah Data-data yang berhubungan akan membentuk sebuah informasi dan informasi itu akan memberikan sebuah pemahaman yang disebut pengetahuan dan kemuadian dengan sebuah pengetahuan itu maka seseorang dapat menentukan sebuah tindakan.
Informasi mempunyai dua sifat yaitu Perfect (sempurna, pasti) dan Imperfect (tidak sempurna, mengandung unsur ketidakpastian)
Sumber dari informasi berasal dari berbagai aspek seperti : Pengataman lapangan (observasi), Kuesioner, Kejadian/event (pencatatan/perekaman), Pemodelan (simulasi, forecasting), Media massa, Alat telekomunikasi, Alat elektronis, dll
Sebuah Informasi yang baik mempunyai karakteristik seperti : Tepat waktu, Akurat, Mudah, diakses, Menghilangkan keraguan, Berhubungan, Berdasarkan fakta.
Abad Informasi
1. Abad Pertanian (Tahun < 1800) : Bertani, menggunakan tenaga manusia dan tangan
2. Abad Industri (1800 – 1957) : Bekerja di pabrik, menggunakan tenaga manusia dan mesin
3. Abad Informasi (1957 – sekarang) : Pekerja terdidik, menggunakan tenaga dan teknologi informasi
Masyarakat Informasi Adalah suatu masyarakat di mana lebih banyak orang bekerja di bidang penanganan informasi daripada bidang pertanian dan industri.
Teknologi Adalah Ilmu yang berkaitan dengan seni atau sains dengan pengaplikasian pengetahuan saintifik ke praktis. Teknologi Informasi Menurut Kamus Oxford (1995) adalah studi atau penggunaan peralatan elektronika, terutama komputer, untuk menyimpan, menganalisis, dan mendistribusikan informasi apa saja, termasuk kata-kata, bilangan, dan gambar.
Tujuan dari Teknologi Informasi adalah untuk Memecahkan masalah, membuka kreativitas, efektivitas dan efisiensi. Sedangkan fungsinya adalah untuk Menangkap (Capture), Mengolah (Processing), Menghasilkan (Generating), Menyimpan (Storage), Mengambil Kembali (Retrieval), Melakukan Transmisi (Transmission).
Komponen utama teknologi informasi:
1. Hardware (HW) : Istilah umum yang merujuk pada bagian-bagian fisik dari sebuah teknologi
2. Software (SW) : sekelompok item atau objek yang membentuk “konfigurasi” di mana di dalamnya termasuk : Program, Dokumen, Data
3. Brainware (BW) : Istilah yang digunakan untuk manusia yang berhubungan dengan sistem komputer
4. Firmware : Perangkat lunak yang “ditanamkan” ke perangkat keras secara semi-permanen.(Instruksi yang disimpan permanen di ROM)
5. Infoware : User manual, SOP, cyber law Penerapan teknologi informasi antara lain di bidang: Industri, Perbankan, Pendidikan, Kesehatan,Pemerintahan, Hiburan, dll 
-Malang-
25.08.2011
By : Deni Dwi R
100533402653
Continue reading Resume Pengantar Teknologi Informasi
Kali ini saya akan memposting tugas dari Mata Kuliah pengantar Teknologi Informasi… Postingan kali ini merupakan resume dari pertemuan pertama pada tanggal 22 Agustus kemarin.. Ya udah gak perlu basa basi lagi.. cekidot =D
Pengantar Teknologi Informasi
Hal pertama yang perlu diketahui adalah definisi dari DATA… apa itu data?? Data itu adalah kumpulan fakta dari dunia nyata yang di perlukan sebagai raw material atau bahan mentah yang nanti akan di olah. Data mempunyai banyak jenis yaitu audio atau suara, video, gambar dan teks. Dan berikut ini adalah definisi DATA yang formal yaitu Representasi fakta dunia nyata yang mewakili suatu objek yang direkam dalam bentuk angka, huruf, simbol, teks, gambar, bunyi, atau kombinasinya.
Selanjutnya setelah data, kita mengenal informasi… Apa sich INFORMASI itu?? Informasi adalah data yang terstruktur dan berhubungan yang memiliki makna. Jadi sebuah data akan di olah untuk menghasilkan sebuah informasi yang memiliki arti bagi seseorang.
Lalu beralih pada Knowledge atau bahasa Indonesianya adalah pengetahuan. Pengetahuan adalah hasil dari memahami sebuah informasi. Jadi hubungan antara Data, Informasi dan pengetahuan adalah Data-data yang berhubungan akan membentuk sebuah informasi dan informasi itu akan memberikan sebuah pemahaman yang disebut pengetahuan dan kemuadian dengan sebuah pengetahuan itu maka seseorang dapat menentukan sebuah tindakan.
Informasi mempunyai dua sifat yaitu Perfect (sempurna, pasti) dan Imperfect (tidak sempurna, mengandung unsur ketidakpastian)
Sumber dari informasi berasal dari berbagai aspek seperti : Pengataman lapangan (observasi), Kuesioner, Kejadian/event (pencatatan/perekaman), Pemodelan (simulasi, forecasting), Media massa, Alat telekomunikasi, Alat elektronis, dll
Sebuah Informasi yang baik mempunyai karakteristik seperti : Tepat waktu, Akurat, Mudah, diakses, Menghilangkan keraguan, Berhubungan, Berdasarkan fakta.
Abad Informasi
1. Abad Pertanian (Tahun < 1800) : Bertani, menggunakan tenaga manusia dan tangan
2. Abad Industri (1800 – 1957) : Bekerja di pabrik, menggunakan tenaga manusia dan mesin
3. Abad Informasi (1957 – sekarang) : Pekerja terdidik, menggunakan tenaga dan teknologi informasi
Masyarakat Informasi Adalah suatu masyarakat di mana lebih banyak orang bekerja di bidang penanganan informasi daripada bidang pertanian dan industri.
Teknologi Adalah Ilmu yang berkaitan dengan seni atau sains dengan pengaplikasian pengetahuan saintifik ke praktis. Teknologi Informasi Menurut Kamus Oxford (1995) adalah studi atau penggunaan peralatan elektronika, terutama komputer, untuk menyimpan, menganalisis, dan mendistribusikan informasi apa saja, termasuk kata-kata, bilangan, dan gambar.
Tujuan dari Teknologi Informasi adalah untuk Memecahkan masalah, membuka kreativitas, efektivitas dan efisiensi. Sedangkan fungsinya adalah untuk Menangkap (Capture), Mengolah (Processing), Menghasilkan (Generating), Menyimpan (Storage), Mengambil Kembali (Retrieval), Melakukan Transmisi (Transmission).
Komponen utama teknologi informasi:
1. Hardware (HW) : Istilah umum yang merujuk pada bagian-bagian fisik dari sebuah teknologi
2. Software (SW) : sekelompok item atau objek yang membentuk “konfigurasi” di mana di dalamnya termasuk : Program, Dokumen, Data
3. Brainware (BW) : Istilah yang digunakan untuk manusia yang berhubungan dengan sistem komputer
4. Firmware : Perangkat lunak yang “ditanamkan” ke perangkat keras secara semi-permanen.(Instruksi yang disimpan permanen di ROM)
5. Infoware : User manual, SOP, cyber law Penerapan teknologi informasi antara lain di bidang: Industri, Perbankan, Pendidikan, Kesehatan,Pemerintahan, Hiburan, dll 
-Malang-
25.08.2011
By : Deni Dwi R
100533402653